ID   EN
Universitas Mercu Buana

News

LUNCURKAN LIMA START UP KARYA MAHASISWA

   2723    2 min

Kepala Seksi Kewirausahaan Kemendikbud Roni Rukmana, S.Pd Melaunching Start-Up Karya Mahasiswa UMB

Pusat Kewirausahaan UMB kembali melaksanakan kegiatan tahunan Entrepreneur Festival (EnFest). Acara berlangsung selama dua hari, 20 -21 Desember 2019 di Gedung Atrium UMB. Dihadiri Kepala Seksi Kewirausahaan Kemendikbud - Roni Rukmana, S.Pd, Wakil Rektor UMB - Dr. Hadri Mulya, MM, Direktur Pembelajaran - Dr. Yuli Harwani, MM, Kepala Pusat Kewirausahaan - Dr. Wahyu Hari Haji, S.Kom, M.MSI, Ketua Panitia EnFest 2019 - Nurendah Retno Wuryandari, MM (Ketua Pelaksana En Fest 2019), serta para dosen pengampu mata kuliah Kewirausahaan.

“Kegiatan ini bertujuan mendorong mahasiswa untuk belajar bisnis lebih dalam dan memacu agar mahasiswa terjun ke bidang kewirausahaan,” jelas Ketua Pelaksana EnFest 2019, Nurendah Retno Wuryandari dalam sambutannya En Fest 2019, kemarin.

Pada EnFest tahun ini, lanjut dia berhasil menghadirkan ratusan peserta. Jumlahnya mencapai 792 tim yang berasal dari kelas Kewirausahaan. Dari jumlah itu terbagi dalam tiga kategori, yakni Ide Bisnis, Aplikasi Bisnis dan Kompetisi Bisnis.

Dalam kesempatan ini terdapat lima start up yang di launching. Star up yang diluncurkan itu adalah “Bertikai” karya mahasiswa Teknik Informatika yang dilaunching oleh Roni Rukmana, S.Pd. Bertikai ini adalah produk tas yang terbuat dari banner - banner bekas pakai. “C-Fresh” karya mahasiswi Teknik Informatika yang dilaunching oleh Dr. Hadri Mulya, MM. C-Fresh ini aplikasi untuk menjual sayuran.

Ada pula “Darian Spring Rolls” karya mahasiwi Sistem Informasi yang dilaunching Dr. Yuli Harwani, MM. Darian Spring Rolls produk kuliner semacam sushi. “Venzy” karya mahasiswa Teknik Informatika dan Digital Communication yang dilaunching Dr. Yuli Harwani, MM. Venzy merupakan aplikasi penjualan tiket online. “Pillowtab by AIRO” karya mahasiswa Desain Komunikasi Visual yang dilaunching oleh Dr. Hadri Mulya, MM. Pillowtab by AIRO bantal untuk tatakan laptop yang didesain ada kipasnya.

Menurut Roni Rukmana mahasiswa UMB memang hebat – hebat berhasil mengalahkan kampus-kampus dari perguruan tinggi negeri maupun swasta pada program KBMI. KBMI adalah Kompetisi Bisnis Mahasiswa Indonesia yang diselenggarakan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.

“Semoga UMB makin banyak menelurkan mahasiswa-mahasiswa yang berprestasi di bidang kewirausahaan yang nantinya akan menjadi pengusaha sukses dibidangnya,” jelas Roni diakhir sambutannya. (penulis: Priyo Wahyudi / editor: Riko Noviantoro /Biro Sekretariat Universitas dan Hubungan masyarakat / www.mercubuana.ac.id / [email protected] / https://pendaftaran.mercubuana.ac.id/id)



Next PostPrevious Post