ID   EN
Universitas Mercu Buana

News

PESILAT UMB TOREH PRESTASI INTERNASIONAL

   1817    1 min

Trisna Adi Saputra dari prodi Manajemen angkatan 2018 lolos di 10 besar dengan urutan juara ke 7 dalam kategori seni festival

UKM Pencak Silat Merpati Putih UMB belum lama ini menorehkan prestasi di tingkat Internasional dengan mengikuti kejuaraan Malaysia yang bertajuk "Kejuaraan Internasional Virtual Selangor Martial Art Xtiv 2020".

Event yang diadakan secara virtual karena pandemi covid-19 ini berlangsung pada 1- 30 Juli 2020. Diikuti oleh 498 peserta dari 7 negara diantaranya : Indonesia, Malaysia, Brunei, Thailand, Uzbekistan, Singapore dan Timor Leste.

"Karena digelar secara virtual, setiap peserta yang mengikuti kejuaraan diwajibkan membuat video dan dikirim ke link yang sudah ditentukan oleh panitia penyelenggara melalui aplikasi YouTube", jelas Ketua UKM Pencak Silat Merpati Putih UMB - Waskito.

" Dari tiga atlit UKM Pencak Silat Merpati Putih UMB yang kami turut sertakan, satu orang lolos 10 besar dengan urutan juara 7 yaitu : Trisna Adi Saputra dari prodi Manajemen angkatan 2018 dengan kategori seni festival", sambung Waskito dengan sumringah.

Perlu waktu satu bulan untuk Trisna dalam berlatih sebelum pertandingan. Latihan khusus berupa pematangan gerakan seni perorangan. "Kendala yang saya hadapi selama berlatih yaitu tempat untuk berlatih dalam pembuatan video agak sulit karena pandemi covid-19 banyak tempat - tempat ditutup", ujar Trisna. (penulis : Priyo Wahyudi / editor : Riko Noviantoro / Biro Sekretariat Universitas dan Hubungan Masyarakat / www.mercubuana.ac.id / [email protected] / https://pendaftaran.mercubuana.ac.id/)



Next PostPrevious Post