ID   EN
Universitas Mercu Buana

News

1200 PUTRA DAERAH BERKOMPETISI RAIH BEASISWA UMB

   1362    2 min

Komitmen Universitas Mercu Buana memperluas akses pendidikan bagi putra-putri di luar Jawa kian terbukti. Melalui program penjaringan beasiswa putra daerah berprestasi. Setidaknya 10 putra dan putri dari sejumlah daerah di luar Jawa menikmati program tersebut.

Direktur Pemasaran Reguler UMB, Dr. M Mukti Ali menegaskan pemberian beasiswa bagi putra-putri daerah sebagai bukti semangat Mercu Buana memperluas pemenuhan pendidikan berkualitas di daerah. Sehingga putra-putri di luar pulau Jawa mendapatkan pendidikan yang sama.

“Total calon penerima beasiswa itu sebanyak 1200 orang dari berbagai daerah. Terseleksi dalam berbagai tingkatan, hingga tersaring 10 penerima beasiswa,” ujar Dr. M Mukti Ali di kampus UMB, Jakarta, Jumat (18/12/15).

Dijelaskan oleh Dr Mukti Ali, penjaringan beasiswa bagi putra putri daerah ini berlangsung secara bertahap. Tahap awal semua calon penerima diseleksi melalui online, peserta menjawab semua materi soal secara online pula, hingga terseleksi menjadi 500 peserta.

Dari jumlah 500 peserta, sambungnya masih dilakukan seleksi tahap lanjutan. Dengan sejumlah kriteria dan materi soal seleksi yang berbeda, dan terseleksi lagi menjadi 50 peserta.

“Kepada 50 peserta itu dilakukan seleksi secara off line. Artinya peserta menjawab soal seleksi tidak lagi via internet, tetapi langsung ke lokasi ujian,” paparnya.

Jumlah seleksi akhir itulah terjaring 10 putra-putri daerah terbaik menikmati beasiswa. Beasiswa tersebut diberikan selama 4 tahun pendidikan di Universitas Mercu Buana.

Program beasiswa ini bekerjasama dengan Metro TV News.com. Beasiswa tersebut dikemas dalam program Beasiswa Online Schoolarship Competition (OSC). Melibatkan pula sejumlah perguruan tinggi swasta lain.

Adapun 10 pelajar yang menerima beasiswa UMB, antara lain Muhammad Yusuf (SMK Penerbangan Semarang), Vivien Saskia Putri (SMAN 2 Tangerang Kota), M Maulana Rasiddin (SMAN 4 Lahat Sumatera Selatan), Mayang Elifa (SMAN 2 Tangerang Kota), Wahyu Dwi K (SMAN 1 Salatiga Semarang), Galih Sigma (SMAN 3 Sidoarjo Jawa Timur) dan Julian Adriel (SMAN 3 Jakarta).

Wakil Pemimpin Redaksi MetroTV News.com, Nur Fajri Budi Nugroho menyampaikan apresiasinya kepada 5 universitas yang bekerja sama dalam program tersebut. Seleksi melalui online memberikan kemudahan bagi calon mahasiswa dari luar pulau Jawa. (Biro Sekretariat Universitas dan Hubungan Masyarakat /www.mercubuana.ac.id/[email protected])



Next PostPrevious Post