ID   EN
Universitas Mercu Buana

News

Gelar Pameran Studio Bertajuk Semangat Pasca Pandemic, 115 Karya Mahasiswa Teknik Arsitek UMB Dipamerkan

   1296    1 min

Dengan mengusung tema “Semangat Pasca Pandemi", Program Studi Arsitektur, Fakultas Teknik, Universitas Mercu Buana mengadakan Pameran Studio Tugas Akhir Mahasiswa Arsitektur periode 87 pada Rabu - Jumat (06-08/07/2022). Bertempat di Aula UMB secara offline setelah 2 tahun dilaksanakan secara online via youtube dan instagram studi Arsitektur UMB. Sebanyak 115 karya Tugas Akhir mahasiswa pada periode 87 ini yang berhasil dipamerkan.

Pameran ditujukan kepada kalangan terbatas yaitu kerabat, orang tua serta Tim Penilai Dosen hal ini karena UMB masih menerapkan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM), mematuhi protokol kesehatan yang dicanangkan pemerintah saat ini. Pameran Studio Tugas Akhir merupakan bagian penting dalam proses perkuliahan mahasiswa dalam menyelesaikan program sarjana S1 di Program Studi Arsitektur Fakultas Teknik Universitas Mercu Buana.

"Pameran ini diharapkan dapat menjadi agenda rutin yang berskala besar agar karya mahasiswa Arsitektur UMB dapat dikenal tidak hanya di dalam kampus namun juga di luar kampus," Adapun karya- karya yang terpajang dalam pameran ini dalam bentuk maket dan banner meliputi perpustakaan, sekolah, museum, rumah sakit, bandara, masjid, gedung teater, dan lain-lain, ujar Kordinator Studio Tugas Akhir Wibisono Bagus Nimpuno, ST., M.Sc. (tugas akhir periode 87).



Next PostPrevious Post